Senin, 02 Mei 2011

JAMUR TIRAM MEKAR SEJAHTERA

Jamur adalah dunia tumbuh-tumbuhan yg tidak mempunyai pigmen hijau daun (klorofil),jamur berkembang biak secara seksual dan aseksual. Dari segi kehidupannya jasad ini dikelompokan menjadi 2 kelompok yaitu:
1.SAPRIFITIS yaitu jasad yang hidup dari jasad lain yang sudah mati atau dari sisa zat-zat buangan misal pada tumpukan sampah,tanaman atau hewan yang sudah mati
2.PARASITIS yaitu hidup menumpang pada jasad lain yang masih hidup.
Melihat dari berbagai kehidupannya maka tidak mengherankan bila jamur dapat hidup kapan saja dan dimana saja, salah satu keberadaan jamur/supa(sunda) di lingkungan kita terasa sangat menguntungkan adalah keberadaan di dunia pangan yang menjadi makanan lezat,nikmat mempunyai nilai gizi tinggi dimana kandungan proteinnya 15-20% daya cernanya pun /kandungan seratnya tinggi antara 35-80% kandungan lemak cukup rendah antara 1,08-9,5% terdiri dari asam lemak bebas mono ditriglieserida karbohidratnya dapat berupa glikogen/glikosamin yang merupakan komponen struktural sel jamur,jamur juga merupakan sumber vitamin antara lain: thiamin, niacin, biotin dan asam askorbat, vitamin A dan D ditemukan pada jamur tiram putih, juga terdapat ergosterol yang merupakan prekursor vitamin D. jamur umumnya kaya akan mineral terutama phospor, mineral lain yang dikandung diantaranya: kalsium dan zat besi. sebagai bahan pangan yang mempunyai potensi sebagai obat. Jamur ini dilaporkan mempunyai potensi sebagai ANTITUMOR dan ANTIVIRUS karena mengandung senyawa polisakarida yang dapat menurunkan kadar kolesterol darah dengan aktifitas eritadenin yang dimilikinya.
Kandungan asam amino yang berhubungan dengan cita rasa sebagai penyedap makanan, sekaligus susunan menu makanan sehari-hari sebagai pengganti daging, sayuran, dan sebagai bahan pengental (mempunyai lendir) yang fungsinya sebagai bahan penetral.
Kepercayaan orang TIONG HOA lendir pada jamur dapat berkhasiat untuk menetralkan senyawa berbahaya yang terdapat pada makanan lain. karena itu tidak heran pada jenis makanan yang terdiri dari banyak bahan pangan selalu ditambahkan jamur yang tujuannya tiada lain untuk menetralkan racun pada makanan yang lain.



3 komentar:

ali mengatakan...

pak jamurnya besar2 tolong di bagi rahasiahnya??!!11

Nana Sumarna mengatakan...

tenang saja tekhnik yg sudah saya berikan jalani dulu

Nana Sumarna mengatakan...

hebat hebaaaaaaaat